Selasa, 11 Juni 2019

Ranking Pahlawan Kelas S dan Kekuatannya (One Punch Man) Bag-1

Hero S Class One Punch Man | Siapa Hero Class S OPM | Masih membahas mengenai anime yang sedang tayang (ongoing) yakni One Punch Man. Kali ini, sambil menonton anime nya, kita akan membahas para pahlawan yang menduduki tingkat atau kelas S beserta kekuatannya.

Diantara banyaknya para anggota atau member di Asosiasi Pahlawan maka dibagi lah mereka ke dalam beberapa kelas yang dihitung berdasarkan kekuatan, popularitas, beserta kontribusinya. Total ada 4 kelas yaitu Kelas C, Kelas B, Kelas A, dan kelas S.

[Baca juga : Kata Bijak Anime One Punch Man Season 1]

Kelas S (S-Class) merupakan tingkatan tertinggi dalam Asosiasi Pahlawan. Pada awal berdirinya Asosiasi Pahlawan, belum ada kelas S. Baru setelah beberapa tahun kemudian, dibuatlah kelas khusus yang dihuni oleh pahlawan khusus pula.

Apa yang dimaksud kelas khusus? Karena ini adalah tingkat tertinggi dalam Asosiasi Pahlawan. Dan juga dihuni oleh pahlawan yang menurut manusia biasa, mereka para pahlawan kelas S bukan lagi dianggap manusia biasa melainkan manusia super.

Nah, hingga artikel ini dimuat. Setidaknya ada 17 Pahlawan (Hero) yang masuk dalam kategori tingkat S. Kali ini akan kita bahas secara singkat ke-17 pahlawan tersebut urut berdasarkan ranking terbarunya.

Rank 17 : Puri-Puri Prisoner



Puri-puri Prisoner merupakan hero yang memiliki peringkat terendah di Kelas S. Sesuai namanya yakni Prisoner, hero ini tinggal di penjara dan memimpin sebuah geng di sana. Puri-puri dideskripsikan sebagai sosok pria yang romantis dan "gemulai". Ia memiliki kecenderungan atau tertarik dengan laki-laki tampan.

Kekuatannya sendiri sudah tidak diragukan karena ia merupakan hero kelas S. Dengan postur dan fisik yang kekar, kekuatan Puri-puri juga melebihi batas manusia. Jurus-jurusnya sendiri biasanya diberi embel-embel kata "Angel" yang seolah-olah mengatakan bahwa dirinya adalah Malaikat. Kekuatannya bersumber dari otot dan fisiknya.

Rank 16 : Genos 


Selanjutnya ditempati oleh karakter yang sudah tidak asing lagi yaitu Genos dengan kode hero bernama Cyborg Iblis (Demon Cyborg). Genos merupakan muridnya Saitama (meskipun tidak diajari apapun oleh Saitama).

Dengan tubuh robot, sudah tentu Genos memiliki kekuatan atau daya penghancur yang luar biasa. Jurus yang ia keluarkan kebanyakan menyemburkan api dari tubuhnya. Ada juga jurus pukulan beruntun yang dinamakan Machine Gun Blow.

Genos sendiri dulunya merupakan manusia biasa. Namun kotanya dihancurkan oleh Cyborg dan hampir-hampir Genos tidak bisa diselamatkan. Untungnya, ia diselamatkan oleh Prof Kuseno dan membuatkan tubuh robot untuknya. Di sela-sela mencari cyborg, Genos bertemu Saitama dan dimulai lah petualangannya.

Rank 15 : Metal Bat


Peringkat ke-15 terdapat pahlawan bernama Metal Bat. Ia digambarkan selalu membawa pemukul bisbol nya. Sesuai julukannya "Metal", tongkat bisbol besi milik Metal Bat cukup berat seberat besi. Dan diperlukan tenaga kuat untuk mengangkatnya.

[Baca juga : Ranking Hero One Punch Man Anime Season 1]

Nah, Metal Bat ini jago sekali dalam mengayunkan pemukul besinya. Apalagi jika ia sudah dalam mode dua tangan memegang pemukul sembari diludahinya. Itu artinya ia sudah mulai serius. Yang mencengangkan, semakin ia mengalami banyak luka maka ia akan menjadi semakin bersemangat dan bertambah kekuatannya.

Rank 14 : Tanktop Master


Selanjutnya adalah ketua dari geng Tanktop (Tanktop Army) bernama Tanktop Master. Tanktop Master memimpin para pahlawan yang menggunakan tanktop. Cukup banyak anggota dari geng Tanktop misalnya Tanktop Vegetarian, Tanktop Black Hole, dan lain sebagainya.

Kekuatan dari tanktop ini bisa Anda lihat di anime season 2. Secara garis besar, kekuatannya mirip dengan Puri-puri Prisoner. Namun perbedaannya, Tanktop master fokus pada daya cengkeram dan badannya yang sanggup menabrak monster hingga tewas.

Rank 13 : Flashy Flash


Setelah pahlawan dengan kekuatan otot dan setengah robot, kali ini ada pahlawan yang menggunakan kecepatan sebagai senjatanya yaitu Flashy Flash. Entah kecepatan nya setara dengan suara atau cahaya. Yang jelas sepertinya kecepatannya melebihi kecepatan suara. Disebutkan bawah ia dapat menghindari serangan dalam jangka waktu 0,01 detik

Bisa dikatakan juga, ia adalah pahlawan kelas S tercepat melebihi kecepatan pahlawan lainnya. Baru Saitama yang secara jelas dapat mengalahkan kecepatan Flashy Flash. Selain kecepatan, ia juga menggunakan pedangnya yang dinamai "Insta Kill".

Rank 12 : Watchdog Man


Di peringkat ke-12 ada hero yang dijuluki Watchdog Man atau kalau diartikan bebas manusia anjing penjaga. Watchdog Man merupakan hero yang sekilas terlihat lemah dengan kostum anjingnya. Namun jangan salah sangka, gaya bertarung nya sanggup membuat beladiri Garou kewalahan.

Kekuatan Watchdog Man merupakan gaya beladiri. Namun beladirinya bukan beladiri manusia, melainkan gaya bertarung anjing sehingga membuat lawannya kebingungan. Ia juga dikenal sebagai penjaga kota Q dan selalu berhasil membasmi penjahat di sana.

Rank 11-7 : Baca di sini

Rank 6- 1 :  Baca di sini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar