Sabtu, 14 Oktober 2017

Cerita Anime Koi to Uso

Alur Cerita Koi to Uso | Ulasan Koi to Uso Anime | Setelah sekian lama absen, akhirnya bisa menonton anime juga. Anime pertama yang saya tonton setelah absen hampir setahun adalah Koi to Uso. Berikut alur ceritanya

Setelah absen hampir setahun karena tugas negara, Cerita Madya memutuskan untuk menonton anime kembali. Apalagi sekarang adalah musim gugur (Fall) dimana anime-anime terkenal juga ikut tayang pada musim ini seperti Shokugeki no Souma 3, Black Clover, UQ Holder, dan masih banyak lagi.

Dalam setahun, jadwal tayang anime jepang setidaknya terbagi menjadi 4 periode yaitu Winter, Spring, Summer, dan Fall. Keempatnya adalah nama-nama musim seperti musim gugur, dingin, panas, dan semi. Kalau di Indonesia kan cuma 2 musim yaitu musim hujan dan kemarau.

[Baca juga : Cerita Sword Art Online Movie Ordinal Scale]

Sekilas Koi to Uso

Anime Koi to Uso ini terbilang masih sedang hangat-hangatnya. Anime ini resmi diputar secara publik pada tanggal 4 Juli 2017 dan berakhir pada 19 September 2017. Jadi anime ini sebenarnya mulai diputar pada musim panas atau Summer 2017.
Anime ini diproduksi oleh studio LidenFilms, yang juga pernah menangani anime-anime terkenal lainnya seperti Yamada-kun, Terra Formers, Berserk, dan lain sebagainya. Untuk kualitas gambar dan visual cukup bagus.

Koi to Uso bila diartikan ke bahasa inggris menjadi Love and Lies artinya cinta dan kebohongan. Anime yang memiliki 12 episode ini  ternyata juga diisi oleh salah satu seiyuu (pengisi suara anime) favorit Madya yaitu Kana Hanazama. Kana memiliki suara yang unik dan lembut khas wanita.

Kana di sini memerankan salah satu peran utama yaitu mengisi suara Misaki Takasaki. Selain itu, saya juga menyukai opening anime ini yang diisi oleh Frederic dengan judul Kanashiii ureshiii.

Cerita Koi to Uso

Dalam anime ini setidaknya ada 4 orang yang diceritakan hubungannya masing-masing yaitu Yukari Nejima, Misaki Takasaki, Ririna Sanada, dan Yuusuke Nisaka. Namun menurut saya, anime ini berpusat pada hubungan segitiga yaitu Yukari, Misaki, dan Ririna.

Kasus atau kejadian yang dipakai dalam anime ini adalah program pemerintah yang dinamakan tali takdir merah ilmiah. Wah, apa itu? Program pemerintah tersebut adalah program penjodohan. Saat seseorang berusia 16 tahun, maka pemerintah akan menentukan siapa jodohnya dan mereka harus menikah karena itu aturan pemerintah.

Tujuan dibuatnya program pemerintah tersebut adalah untuk meningkatkan kualitas rumah tangga dan keturunan. Karena di era sebelumnya diceritakan banyak keluarga yang tidak harmonis lalu cerai atau banyak melahirkan keturunan yang tidak optimal.

Program pemerintah tersebut ternyata disetujui dan disukai masyarakat. Karena selain alasan di atas, program tersebut benar-benar ilmiah dan dapat dipertanggungjawabkan. Setiap anak sejak dini dilakukan tes fisik dan kejiwaan untuk menghitung karakternya dan menentukan siapa pasangan hidupnya nanti. Oh iya, program pemerintah ini memiliki nama lain yaitu Yukari. Orang tua Yukari Nejima bangga dengan program pemerintah sehingga menamai anaknya dengan nama Yukari.

Konflik

Masalah muncul karena seorang pemuda bernama Yukari Nejima sedang jatuh cinta terhadap wanita selama 5 tahun. Yup, wanita tersebut bernama Misaki. Mereka berdua sekelas dan terlihat saling berjauhan. Tetapi di balik itu, mereka saling suka.

Hal itu terbukti saat sehari sebelum Yukari mendapatkan pemberitahuan program pemerintah, ia bermaksud mengutarakan cintanya pada Misaki. Yukari berjanji akan menunggu misaki sampai ia datang. Sampai jam sepuluh malam misaki belum kunjung datang. Sampai jam setengah dua belas malam, Misaki baru datang.

Ternyata eh ternyata, misaki juga sangat mencintai Yukari meskipun selama ini Misaki diam-diam memperhatikan Yukari. Adegan dalam episode pertama ini sangat menyentuh dan menarik perhatian. Bagaimana indahnya perasaan yang dipendam bertahun-tahun akhirnya terbalaskan. Lega rasanya.

Adegan 'Confess' bro
Saking terharunya, ternyata waktu sudah menunjukkan jam 12 belas malam alias ganti hari. Ini artinya Yukari akan menerima pemberitahuan program pemerintah mengenai jodohnya. Oh tidak, saat perwakian pemerintah datang, jodoh Yukari ternyata bukan Misaki tetapi Ririna Sanada.

Dari sini lah konflik muncul diantara mereka bertiga. Selama 11 episode selanjutnya, Anda akan disuguhkan perang batin antara para wanita tersebut, yang sebetulnya kedua wanita itu sama-sama mencintai Yukari tetapi juga berusaha tidak ingin menyakiti lainnya. Antara cinta dan kebohongan.
Penutup

Kalau ditanya endingnya buruk atau bahagia, saya katakan ini happy ending. Meskipun saya merasa ini juga masih menggantung. Kenapa saya bilang begitu? Karena saya merasa ada kelanjutannya alias season 2. Oh iya, anime ini ada manga nya tetapi saya belum baca.

Jadi, saya merekomendasikan anime ini bagi Anda penikmat genre romantis maupun drama. Apakah program pemerintah menjadikan cinta lama Yukari kepada Misaki menghilang ataukah Ririna sanggup mengambil hati Yukari?

Demikian ulasan singkat mengenai cerita anime Koi to Uso. Saya menontonnya hanya dalam waktu sehari hehehe. Terima kasih atas kunjungannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar