Sabtu, 27 Januari 2018

Skin Season 1 sampai 6 Mobile Legend

Skin Season Mobile Legend | Skin Season 1-6 Mobile Legend | Game Mobile Legend sebagai game terpopuler saat ini, terus memberikan pembaruan untuk memanjakan para pemainnya. Salah satunya dengan memberikan skin gratis di setiap season nya

Mungkin sebagian masih bertanya, apa itu permainan Mobile Legend? Apa itu skin? Mobile Legend adalah permainan online yang menggunakan format 5v5 artinya lima orang melawan lima orang. Jadi game Mobile Legend adalah game pertarungan antar 2 tim. Tentu kerja sama tim lah yang menentukan kemenangan.

Di game ini, Anda dapat memilih dan membeli hero yang sesuai dengan gaya bermain Anda misalnya ada beberapa kategori atau peran seperti fighter (petarung), tank (benteng), mage (penyihir), assasin (ninja), support (pendukung), dan marksman (pemanah/tipe jarak jauh).

[Baca juga : Apa yang baru di Dream League Soccer 2018]

Setiap hero pasti memiliki skin. Apa itu skin? Skin adalah perubahan fisik dan efek dari hero yang Anda miliki. Menggunakan hero yang sudah menggunakan skin akan sedikit lebih kuat dari pada hero yang sama yang tidak memiliki skin.
Setiap hero memiliki satu skin bawaan. Tetapi ada juga yang skinnya bermacam-macam seperti layla (marksman) yang memiliki 6 skin dan saber (assasin) yang punya 4 skin.

Untuk mendapatkan skin ini cukup sulit. Cara tercepat adalah membelinya dengan diamond yang artinya anda harus merogoh kocek. Sedangkan ada cara gratis mendapatkan skin yaitu dengan mendapatkan skin season.

Season di Mobile Legend berlangsung selama 3 bulan. Sehingga apabila Anda telah melewati setiap season nya, Anda akan mendapatkan skin gratis yang dinamakan skin season. Skin season ini di pojok kanannya ditandai dengan tulisan. Misalnya season tiga akan ditandai dengan S3.

Hingga artikel ini ditulis, Mobile Legend sudah memasuki season ke 6 berarti sudah 6 skin yang diberikan secara cuma-cuma. Oh iya, skin yang diberikan tidak bisa kita minta sesuai keinginan kita. Ini tergantung kebijakan pihak Mobile Legend untuk memberikan skin hero mana saja. Tapi biasanya, skin season ini diberikan untuk hero yang jarang dipakai oleh kebanyakan pemain.

[Baca juga : Setahun menjajal ponsel Zenfone 3]

Skin Season 1 : Nana - Graveyard Party


Ini dia skin season pertama yaitu skin untuk hero Nana. Nana adalah hero yang berperan sebagai support. Damage atau kerusakan yang dibuat oleh Nana memang tidak banyak
tetapi dukungannya cukup mematikan seperti bisa stun (tidak bisa bergerak) yaitu dengan cara memasukkan Hero lawan ke dalam bantalnya hehehe

Skin season untuk Nana ini bernama Graveyard Party yang berarti pesta penguburan. Sesuai dengan kostum yang dipakai Nana yang mengesankan aroma menyeramkan. Ya meskipun fisik Nana membuatnya tidak seram malah kelihatan imut.

Skin Season 2 : Alucard - Fiery Inferno


Skin musim kedua diberikan untuk hero fighter yaitu Alucard. Saya sendiri suka dengan hero satu ini karena selain tampilan keren, skill yang dimiliki juga sangat luar biasa yaitu lifesteal alias mencuri nyawa. Skill tersebut menjadi skill ulti nya sehingga cukup kesulitan menghadapi Alucard sendirian.

Skin season untuk Alucard bernama Fiery Inferno yang artinya neraka yang berapi-api. Anda bisa melihat kostum keren Alucard ditambah pedangnya yang berapi-api seolah dari neraka alias pedang neraka.

Skin Season 3 : Fanny - Punk Princess


Sedangkan untuk musim ketiga adalah hero assasin yaitu Fanny. Fanny benar-benar cukup kesulitan untuk mengendalikannya. Tetapi jika Anda sudah menguasai hero satu ini, dijamin cukup menjanjikan. Fanny dikenal sebagai hero jaring.
Kemampuan spesialnya adalah bisa loncat jauh kesana kemari menggunakan tali jaringnya.

Skin seasonnya bernama Punk Princess artinya Putri Punk. Anda bisa melihat gaya dan tampilan Fanny yang cukup tomboi dan punk sembari mengunyah permen karet dan memegang pemukul bisbol.

[Baca juga : Penggunaan Peta pintar antara Google Maps dengan Here Maps]

Skin Season 4 : Minotaur - Taurus


Minotaur adalah hero yang berperang sebagai benteng atau tank. Minotaur mendapatkan skin seasonnya yang bernama Taurus. Saya sendiri ketika bermain jarang bertemu dengan pengguna hero Minotaur.

Skin season untuk Minotaur bernama Taurus. Sebenarnya nama lengkap legenda ini bernama Minotaurus tetapi entah kenapa pihak Mobile Legend hanya menggunakan nama Minotaur saja. Sedangkan Taurus sebagai skin seasonnya.

Skin Season 5 : Hilda- Flower of the Wastes


Hilda adalah hero yang memiliki peran ganda yaitu fighter dan tank. Dan saya cukup heran jika Hilda mendapat skin season. Pasalnya cukup banyak yang memakai hero satu ini. Atau mungkin hanya ketika saya main. Hilda cukup diminati karena dua perannya. Fighter memiliki damage (kerusakan) yang besar sedangkan tank memiliki durability (ketahanan) yang besar.

Skin season untuk Hilda memiliki julukan Flower of the Wastes yang berarti Bunga yang terbuang (kurang lebih artinya seperti itu).
Hilda ini memang menjadi simbol perempuan yang kuat. Kan biasanya perempuan itu lembut dan gemulai. Tapi Hilda berbeda. Ia kuat dan berbodi gempal (sicpak).

[Baca juga : Cara kirim SMS tanpa pulsa sama sekali]

Skin Season 6 : Alpha - Sea Gladiator


Hero fighter kedua setelah alucard yang mendapatkan skin season adalah Alpha. Memang saat memainkan game ini, saya jarang melihat para pemain menggunakan hero satu ini. Mungkin itulah yang menjadikan Alpha mendapatkan skin season meskipun sebenarnya dari awal hero ini cukup kuat.

Skin season nya bernama Sea Gladiator yang artinya gladiator/budak petarung laut. Warna laut yang kebiruan menjadi warna utama Alpha untuk skin season 6 ini. Sejak mendapatkan skin season, Alpha memang lumayan bertambah kuat.

Demikian ulasan singkat mengenai skin season dari season satu hingga keenam. Mungkin masih banyak kesalahan, mohon saran nya karena saya juga baru memainkannya. Cerita madya sendiri baru mendapat season keenam alias Sea Gladiator saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar