Sabtu, 19 Januari 2019

Fitur Muslim Pro : Aplikasi Waktu Shalat Pilihan

Keunggulan Muslim Pro | Fitur Aplikasi Muslim Pro | Salah satu aplikasi yang berada dalam jajaran aplikasi terpenting di ponsel admin adalah Muslim Pro. Apa saja keunggulan dan fitur-fiturnya sehingga menarik dan menjadi aplikasi penting?

Sebelum membahas mengenai fitur-fitur aplikasi Muslim Pro, perlu diketahui bahwa artikel ini bukan merupakan promosi atau endorse. Ini muncul dari pengalaman selama memakai aplikasi Muslim Pro ini.


Selain itu, di sini kita tidak akan membandingkan aplikasi Muslim Pro dengan aplikasi pengingat shalat lainnya. Mungkin di artikel berikutnya akan membahas perbandingan beberapa aplikasi pengingat adzan atau shalat.

Aplikasi Muslim Pro memuat beberapa fitur. Sebagaimana di tagline nya, Muslim Pro berisi mengenai informasi mengenai waktu shalat, adzan, dan quran. Ketiga fitur utama itu menjadi keunggulan dari aplikasi ini.

Fitur Waktu Shalat

Fitur Waktu Shalat dalam aplikasi Muslim Pro terbagi menjadi 6 waktu yaitu Subuh, Terbit, Dzuhur, Ashar, Maghrib, dan Isya. Loh, bukannya shalat itu ada 5 waktu, lalu mengapa Muslim Pro ada 6 waktu?

Jawabannya, waktu terbit adalah waktu untuk menandai berakhir nya shalat Subuh. Berbeda dengan 4 waktu shalat lainnya yang berakhir saat memasuki waktu shalat berikutnya. Tetapi berbeda dengan subuh yang waktu nya mulai dari munculnya fajar shadiq hingga terbit matahari.

Dari situ, kita bisa merancang bangun pagi jam berapa dan shalat jam berapa. Jangan sampai karena melihat matahari yang tertutup awan sehingga mengira waktu subuh masih berjalan. Cukup lihat waktu terbit di Muslim Pro.

[Baca juga : Lirik Lagu Sabyan - Sukron Lillah Indonesia Lengkap]

Fitur Adzan

Selain mengetahui waktu masuk shalat, Anda juga bisa mengatur alarm masuk shalat yang biasanya menggunakan suara adzan. Nah, fitur adzan di Muslim Pro juga menarik. Setidaknya ada 2 alasan yang menjadi landasan saya.

Pertama, banyaknya variasi adzan yang disediakan di Muslim Pro. Setidaknya lebih dari 20 variasi adzan bisa dipilih sesuai selera. Kalau yang sering dipakai, adzan Madina menjadi langganan Madya dalam memilih fitur adzan ini.

Kedua, terdapat tambahan fitur pengingat sebelum adzan. Pengingat sebelum adzan ini jelas berguna karena setidaknya kita bisa bersiap-siap atau mengetahui bahwa tak lama lagi waktu shalat akan tiba. Pengingat ini bisa diatur waktunya antara 10 hingga 30 menit sebelum waktu masuk shalat tiba.

[Baca juga : Aplikasi Pencari Ayat Quran Di Android]

Fitur Quran

Kalau ini sudah jelas. Mungkin yang menjadikan fitur ini menarik adalah tambahan beberapa fiturnya yang bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya. Misalnya fitur ayat harian. Fitur ini akan memberikan Anda tugas membaca ayat setiap harinya. Ayatnya akan diacak.

Selain itu terdapat fitur audio yang cukup mudah dan ringan unduhannya. Sayangnya variasi bacaan hanya ada 3 yaitu Abdul Basit, Mishari Rasyid, dan Saad al-Ghamidi. Berikutnya ada fitur bagikan. Fitur ini dapat membuat Anda membagikan ayat atau terjemahan pilihan yang bisa diberikan background cantik dan menarik.

Fitur Lainnya

Kiblat : Fitur yang juga menjadi fitur utama di Muslim Pro adalah kiblat. Sesuai namanya, kita tidak usah repot-repot mengecek dimana posisi matahari untuk tahu arah kiblat. Cukup membuka aplikasi Muslim Pro dan klik tab Kiblat. Tentu, fitur ini berfungsi jika ponsel Anda memiliki sensor compass.

Kalender Hijriah : Kalender Hijriah juga ada dalam aplikasi ini. Formatnya tidak dihubungkan dengan kalender masehi. Hanya "hari ini" yang memiliki sambungan dengan kalender masehi. Selain itu, terdapat daftar liburan muslim dan ulang tahun muslim.

[Baca juga : Melihat Isi Struk SPBU]

Tasbih : Dari namanya, kita sudah mengerti bahwa yang dimaksud adalah tasbih digital. Cukup dengan menekan layar ponsel, tasbih akan bergerak dan terdapat nominal angkanya. Anda dapat merubah motif dan warna tasbih sesuai selera.

Live Mekkah : Ini juga tak kalah penting. Anda dapat meihat siarang langsung dari Masjidil Haram atau tepatnya di sekitar area Ka'bah. Siaran ini berlangsung 24 jam non stop. Siaran ini juga sama dengan saluran youtube live Ka'bah.

Demikian ulasan mengenai fitur-fitur aplikasi Muslim Pro. Apakah Anda juga merupakan pengguna aplikasi ini? Atau apakah Anda menggunakan aplikasi yang berbeda dengan keunggulan yang berbeda pula? Silahkan tulis di kolom komentar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar