Minggu, 16 Desember 2018

3 Hal Yang Perlu Dilakukan Saat Buat Email Baru

Tips Buat Email Baru | Email Baru Diapakan? | Di dunia serba digital seperti sekarang ini, email merupakan hal umum yang harus dimiliki setiap netizen (warga internet). Nah, setelah buat email, apa yang harus dilakukan?

Email merupakan kepanjangan dari electronic mail atau bahasa indonesia nya adalah surat elektronik. Namun, hemat saya, email itu seperti KTP kita di dunia internet. Seringkali dan banyak di beberapa situs yang mewajibkan daftar pakai email misal faceb00k, insta9ram, dan masih banyak lagi.

Setelah Anda selesai membuat email, ada beberapa hal yang perlu dilakukan sebelum Anda keluar dari situs email tersebut. Singkatnya ada 3 (tiga) hal yang perlu Anda lakukan. Mengapa hal-hal berikut perlu dilakukan?

Pertama, untuk menjaga agar email Anda tidak diretas atau dibobol oleh pihak yang tidak bertanggungjawab. Kasus peretasan dan pencurian data email sudah jamak terjadi dan ini merupakan peristiwa yang harus disadari mulai dari si pemilik email itu sendiri.

[Baca juga : 8 Fitur Baru Dream League Soccer 2019]

Kedua, seringkali seseorang lupa kata sandi atau email nya sendiri. Padahal dia sendiri yang buat. Nah, kalau sudah begini, mau cari bantuan kemana kalau kita lupa. Kasus ini sering kita dan teman sekitar kita alami.

Pengecualian saat membuat email, kita dibantu oleh teman yang sudah berpengalaman alias buat email bersama, sehingga kalau kita lupa bisa minta bantuan kepadanya. Apa saja 3 hal tersebut? Simak penjelasan berikut ini!

1. Catat Nama Akun dan Kata Sandi

Setelah mengisi data-data dengan benar di akun email Anda, perlu dicatat dan screenshot (ss) akun dan kata sandi email Anda. Selain itu, perlu juga dicatat di buku catatan pribadi Anda atau di dalam ponsel Anda.

Hal catat mencatat seperti ini, sering dianggap remeh, padahal dampaknya sangat luar biasa. Gak percaya? Daripada nanti Anda kena getah nya (alias lupa dan tidak bisa akses email), mending segera dicatat di tempat yang mudah Anda jangkau dan aman.

Selain mencatat di kertas atau ponsel, Anda juga bisa mencatat akun dan kata sandi email Anda di aplikasi penyimpan sandi yang biasanya sudah tertanam pada browser-browser seperti g00gle Chr0me, m0zilla, dan lain sebagainya.

2. Tautkan Nomor Telepon dan Email Lain

Selain mencatat akun dan kata sandi di tempat aman, hal lain yang perlu dilakukan adalah menautkan (link) atau memasukkan nomor telepon dan email lain ke akun email baru Anda. Caranya cukup mudah dan biasanya saat buat email, Anda sudah disediakan kolom nomor telepon atau email.

[Baca juga : Cara Buat Summary Post di Blogger]

Usahakan saat mengisi atau memasukkan nomor telepon, gunakan lah nomor telepon yang sering Anda gunakan dan akan digunakan selama mungkin. Mengapa? Banyak kasus, nomor telepon yang dimasukkan justru nomor sementara dan nomor yang akan hangus.

Ini tentu merugikan Anda sendiri apabila nanti terjadi apa-apa dengan akun email Anda. Nomor telepon adalah metode utama dari g00gle saat Anda berusaha memulihkan akun email Anda. Jika nomor telepon hangus, maka harapan mengakses akun email Anda pun ikut hangus.

Jika nomor telepon Anda sering berubah-ubah, Anda bisa memasukkan akun email lain. Biasanya mereka yang sudah lama ber-internet memiliki lebih dari satu akun email. Entah buat apa, yang jelas salah satu manfaatnya adalah bisa ditautkan antar email tersebut.

Berbeda dengan nomor telepon yang memiliki jangka waktu aktif pendek yang harus diperhatikan setiap pemiliknya, email memiliki jangka waktu relatif lama meski tidak pernah Anda buka. Saya lupa berapa, 6 bulan atau mungkin setahun, yang jelas lebih dari 4 bulan.

3. Pasang Keamanan Ganda

Hal terakhir yang perlu dilakukan setelah buat email baru adalah memasang keamanan ganda. Ada banyak metode yang bisa digunakan. Keamanan ganda ini biasa juga disebut sebagai verifikasi 2 langkah.

Artinya saat membuka email, akan ada 2 pintu yang menghalangi. Biasanya buka email cukup masukkan kata sandi, maka akan ada tambahan metode lain. Salah satu yang menjadi favorit Cerita Madya adalah dengan menggunakan ponsel.

[Baca juga : Cerita dan Ulasan Film Insya Allah Sah (2017)]

Jadi gini, saat Anda buka email dengan memasukkan kata sandi, maka di ponsel Anda akan muncul pemberitahuan dan diberi pilihan untuk membuka email atau tidak. Ribet? Memang sekilas seperti itu, namun ini cukup efektif memberantas para oknum yang berusaha membobol email Anda.

Sudah banyak artikel yang menjelaskan cara verifikasi 2 langkah email. Anda bisa pelajari dari sana. Demikian 3 hal yang perlu dilakukan saat membuat email. Apakah Anda memiliki saran lain? Silahkan tulis di kolom komentar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar