Akun Google+ Ditutup | Layanan Google+ Dihentikan | Seperti yang diprediksi, layanan Google+ akan segera dihentikan. Kapan tepatnya ditutup? Dan apa sebabnya? Lalu bagaimana cara mengambil data? Berikut ini adalah ulasannya
Segala pertanyaan yang Madya tulis di atas, sudah terjawab pada email yang dikirimkan pihak Google. Yap, Google langsung mengirimkan pesan ke semua pengguna nya yang menggunakan layanan Google+.
[Baca juga : Cerita Anime Boku No Hero Academia Season 2 Indonesia]
Apabila Anda tidak menerima pesan atau email tersebut berarti Anda tidak memiliki atau tidak menggunakan layanan Google+, sebagaimana bunyi awal emailnya : "Anda menerima email ini karena memiliki akun Google+ versi konsumen (pribadi) atau mengelola halaman Google+".
Selanjutnya, Google sebenarnya telah mengumumkan keputusan pemberhentian layananan Google+ pada Desember 2018 lalu dan akan resmi ditutup pada bulan April 2019. Artinya masih ada waktu 2 bulan lagi bagi Anda untuk mencadangkan data.
Alasan ditutupnya layanan Google+ adalah "rendahnya penggunaan dan tantangan dalam mempertahankan produk sukses yang memenuhi ekspektasi konsumen" atau hemat Madya adalah semakin sepi.
Semenjak menggunakan layanan Google+ pun, Madya merasakan bahwa keunikan atau keunggulan Google+ dibanding media sosial lainnya terasa kurang. Ditambah semakin jaya dan kreatif nya para pesaing (seperti Facebook) membuat Google+ semakin terpuruk.
Tepat pada tanggal 2 April, Google di emailnya menulis "akun Google+ dan semua halaman Google+ yang Anda buat akan dihentikan, dan kami akan mulai menghapus konten dari akun Google+ konsumen. Foto dan video dari Google+ di Arsip Album dan halaman Google+ juga akan dihapus. Anda dapat mendownload dan menyimpan konten Anda, tetapi pastikan Anda melakukannya sebelum bulan April. Perhatikan bahwa backup foto dan video di Google Foto tidak akan dihapus"
Perhatikan bahwa yang dihapus adalah data yang ada pada Google+ sedangkan data yang tertaut atau backup di Google Foto tetap tersedia dan aman. Nah, tentu Anda yang mungkin pernah dan sering menggunakan Google+ perlu untuk mencadangkan data sebelum terhapus selamanya.
Cara Unduh/Cadangkan Data
Lalu bagaimana cara mengunduh atau download data dari Google+? Mudah saja. Di email nya tercantum tautan yang bisa Anda kunjungi atau klik di sini. Dalam tautan tersebut, Anda akan dialihkan ke Google Support.
Dalam sub judul "Mendownload semua data Google Anda", silahkan ikuti panduan nomor 1 dan klik tautannya. Atau jika Anda kebingungan, silahkan klik di sini.
Setelahnya, Anda tinggal mengikuti saran yang diberikan Google. Atau jika Anda melakukannya manual, maka silahkan centang atau klik Google+ yang akan dicadangkan. Setelah produk nya dipilih, klik "Selanjutnya"
Berikutnya, Anda akan dibawa ke pilihan-pilihan untuk menentukan jenis file unduh, berapa maksimal file nya, dan bagaimana hasilnya akan dikirimkan. Saran Madya, biarkan saja dan klik "Buat Arsip".
[Baca juga : Top 10 Youtuber Subscriber Terbanyak Di Asia Tenggara 2018]
Namun apabila Anda sering upload foto atau video di Google+. mungkin Anda bisa mengatur ukuran maksimal file nya yang tersedia hingga 50 GB. Atau jelasnya lihat gambar di bawah ini.
Untuk metode pengiriman, saran Madya pilih "kirim link download melalu email" karena apabila sudah tersedia maka akan muncul pemberitahuan lewat email Anda. Berbeda dengan opsi lainnya yang menyarankan simpan ke Google Drive atau DropBox yang dapat langsung menguras kuota.
Setelah selesai, silahkan klik "Buat Arsip" dan tunggu email pemberitahuan dari pihak Google. Demikian artikel mengenai Google+ dan cara mengunduh datanya. Selamat tinggal dan terima kasih Google+!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar