Senin, 28 Januari 2019

Menggunakan Mushaf Madinah di Laptop (1)

Aplikasi Mushaf Madinah Windows | Petunjuk Aplikasi Mushaf Madinah | Setelah beberapa hari lalu menerbitkan artikel mengenai cara install aplikasi Mushaf Madinah di Windows 7, maka sekarang adalah cara menggunakan aplikasi mushaf madinah tersebut

Aplikasi Mushaf Madinah cukup penting bagi mereka yang terjun di dunia pembelajaran Quran. Dinamakan mushaf madinah karena mushaf ini dicetak oleh Kerajaan Fahd/Arab Saudi yang percetakannya berada di Madinah.

Penyebaran mushaf ini cukup masif (misal mushaf gratis) hingga banyak sekali ditemui masyarakat yang memiliki mushaf ini. Nah, di zaman teknologi sekarang ini, pihak Kerajaan Arab Saudi juga telah membuat aplikasi Mushaf Madinah yang bisa dipakai di Laptop atau PC.

Untuk bagaimana dan dimana proses instalasi aplikasi Mushaf Madinah versi PC/Laptop, Anda dapat mencarinya di blog ini atau Anda bisa klik tautan yang ada di bawah ini.

[Baca : Cara Install Aplikasi Mushaf Madinah di Windows 7]

Selanjutnya, setelah proses peng-instal-an, mungkin masih banyak para pembaca yang kebingunan karena tombol dan bahasa yang dipakai adalah bahasa Arab. Fungsi dari aplikasi ini sendiri, menurut Madya, adalah biasanya digunakan untuk suatu pengajaran yang membutuhkan teks mushaf Madinah.
Halaman Depan Mushaf Madinah PC
Untuk bentuk atau halaman depan mushaf Madinah, Anda dapat lihat pada gambar di atas. Secara garis besar, tab atau fungsi tombol-tombol mushaf Madinah terbagi tiga yaitu (1) separuh kanan merupakan teks arab (2) separuh kiri ada dua yaitu bagian atas berupa setting dan (3) bagian bawah untuk proses copy nya.

Untuk lebih jelasnya, pembahasan pada artikel kali akan fokus pada cara copy paste kata, ayat, atau bahkan surat-surat yang ada di Mushaf Madinah. Berarti kita akan membicarakan separuh kiri yang bagian bawah.

Fungsi Tools

Bagi yang masih bingung, dimana sih separuh kiri bagian bawah itu? Untuk lebih jelasnya, Anda bisa melihat gambar di bawah ini


Dari gambar di atas, fungsi nya adalah untuk memilih mana kata, ayat, atau surat yang akan disalin di Word. Lebih jelasnya, mari kita pelajari satu-satu. Terdapat dua kolom yang Madya bagi ke dalam dua kotak. Kotak merah dan kotak hitam.

Kotak merah merupakan awalan yang digunakan untuk meng-copy, sedangkan kotak hitam adalah akhiran nya. Setiap kolom/kotak terdapat 4 baris kotak yang sudah Madya beri tanda angka. Angka 1 adalah nomor surah.

Angka 2 adalah nama surah nya. Nomor 3 merupakan ayat nya dan nomor 4 adalah kalimatnya. Masing-masing baris kolom yang ada di kedua kotak tersebut diusahakan diatur agar tidak terjadi copy semua surah.

Dari angka 1 sampai 4, Anda dapat mengatur ayat atau surah mana yang akan disalin. Jika Anda ingat nomor surahnya maka Anda cukup mengubah baris yang ada di nomor1 karena nomor 2 akan mengikuti.

Sedangkan nomor 3 harus diatur lagi, kira-kira mau berapa ayat yang ingin Anda salin. Untuk nomor 4, misal Anda ingin salin sebuah kalimat yang ada di satu ayat, maka gunakanlah baris kolom nomor 4 tersebut.

Jika semua sudah diatur, silahkan klik tombol yang diberi nomor 5 maka ayat yang dipilih akan dicopy ke Word. Cukup mudah, bukan?!

Kolom baris nomor 1 = Atur surah dari nomor nya
Kolom baris nomor 2 = Atur surah dari nama nya
Kolom baris nomor 3 = Atur ayat
Kolom baris nomor 4 = Atur kata atau kalimat
Kolom baris nomor 5 = Copy ke Microsoft Word

Tidak ada komentar:

Posting Komentar