Kamis, 29 Agustus 2019

Cara Cek Notifikasi Cookie Blogger

Cek Notifikasi Cookie Sudah Terpasang | Melihat Blog Terpasang Notifikasi Cookie | Notifikasi Cookie merupakan hal penting yang harus dipasang di blog, terutama blog Blogger. Bagaimana cara mengecek apakah blog sudah terpasang notifikasi cookie atau belum?

Tentu Anda pernah atau sering melihat sebuah Notifikasi Cookie ketika mengunjungi sebuah situs atau blog. Pengalaman Madya, notifikasi cookie banyak ditemukan saat berselancar di dunia blog. Terutama blog yang memakai jasa Wordpress.

Sebagai pengguna blog atau blogger, notifikasi cookie ini cukup penting dan harus dipasang di blog jika tidak ingin dianggap melanggar ketentuan. Terutama bagi Anda yang sudah menjadi publisher adSense, maka memasang notifikasi Cookie adalah hal wajib.

Lalu apa itu Cookie? Mengapa perlu dipasang? Bagaimana cara memasangnya? Dan bagaimana cara Cek Notifikasi Cookie apakah sudah terpasang atau belum di blog kita? Masing-masing pertanyaan akan diulas satu-satu berikut ini.

[Baca juga : Cara Bayar Shopee Pakai Transfer via Aplikasi BSM]

Apa itu Cookie?

Cookie (dalam bahasa Inggris) atau Kuki (bahasa Indonesia serapan) adalah rangkaian teks atau naskah yang berisi data-data Anda saat mengunjungi sebuah situs atau blog. Dalam setiap kunjungan Anda di situs manapun, apa yang Anda klik di situs tersebut akan terekam.

Data-data yang terekam itu yang dinamakan Cookie. Selain digunakan untuk melihat apa yang Anda klik atau suka, Cookie juga bisa digunakan untuk akses cepat autentifikasi di sebuah situs. Maksudnya, Anda tidak perlu login lagi jika sudah menyetujui Cookie untuk menyimpan data dan sandi Anda.

Itulah secara singkat pengertian dan fungsi dari Cookie (Kuki). Karena merekam jejak Anda saat menjelajahi sebuah situs, maka jangan heran ketika Anda melihat banyak iklan yang isinya sesuai dengan yang biasa Anda klik.

Misalnya, Anda melihat-lihat atau mau membeli sebuah sepatu maka Cookie menyimpan data bahwa Anda suka konten sepatu sehingga iklan-iklan (rekomendasi) yang ada berisi hal-hal yang berbau dengan sepatu.

Dari sini, Anda sudah bisa melihat seberapa besar pengaruh dari sebuah Cookie. Cookie ibaratnya data atau jejak-jejak internet Anda. Jika tidak ingin Cookie Anda disimpan, maka Anda bisa menghapus Cookie nya di pengaturan browser.

[Baca juga : Cara Tulisan Arab Tidak Pecah-Pecah di Browser Mobile]

Mengapa Perlu Dipasang?

Mengapa blog perlu memasang notifikasi cookie? Beberapa tahun lalu, sempat terjadi geger antara Google dengan pihak Eropa (kalau tidak salah, Uni Eropa) masalah mengenai cookie. Geger itu berakhir di pengadilan dan memutuskan Google bersalah.

Belajar dari kesalahannya di masa lalu, pihak Google pun merubah kebijakannya dan memberitahukan para penggunanya untuk memasang notifikasi cookie. Alasan mengapa perlu dipasang juga sudah di-posting pihak Google via Google Cookie Choice berikut ini :

"Undang-undang Eropa, termasuk Peraturan Perlindungan Data Umum (GDPR) dan Petunjuk Privasi e-Privacy, membuat kewajiban bagi penerbit digital untuk memberi pengunjung informasi situs dan aplikasi mereka tentang penggunaan dan berbagi data pribadi, serta tentang penggunaan cookie , ID iklan seluler, dan bentuk penyimpanan lokal lainnya. Dalam banyak kasus, undang-undang ini juga mengharuskan bahwa persetujuan harus diperoleh"

Dari penjelasan di atas, menunjukkan perlunya memasang notifikasi cookie pada sebuah blog atau situs. Notifikasi cookie ini muncul sebab permintaan pihak Eropa sehingga Google pun juga menerbitkan aturan notifikasi cookie.

Cara Memasang?

Lalu bagaimana cara memasang notifikasi cookie di blog? Karena Madya memakai layanan Blogger, maka yang dibahas di sini adalah berkaitan dengan blog di Blogger. Untuk layanan lain misal Wordpress, Madya belum uji coba.

Bagi Anda yang memiliki blog dan menggunakan blogger, maka beruntung lah Anda karena pihak Google sudah menambahkan notifikasi cookie secara otomatis di blog Anda. Sehingga Anda tidak perlu lagi memasang kode-kode aneh di template Anda.

[Baca juga : Ulang Tahun Ketiga Blog Cerita Madya]

Cara Cek Notifikasi Cookie

Terakhir, bagaimana cara cek apakah blog sudah terpasang notifikasi cookie atau belum? Caranya cukup mudah. Pada dasarnya, notifikasi cookie yang dipasang oleh Google akan terlihat secara otomatis bagi pengunjung dari negara Eropa.

Maka untuk mengetahui notifikasi cookie sudah terpasang atau belum, silahkan ubah lokasi Anda dengan lokasi dari negara Eropa. Hal ini biasanya bisa diujicoba dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga berupa VPN.

Namun ada cara yang lebih mudah tanpa menggunakan aplikasi VPN. Caranya adalah ketik blog Anda namun dengan akhiran yang berbeda tergantung kode negera Eropa yang dituju. Formatnya menggunakan alamat blog ditambahi  kode negaranya dengan menambahkan ?gl=[kodenegara] ke bagian akhir URL.

Yang dimaksud kode negara adalah akhiran dari URL. Misal kode umum memakai "com", kode negara Indonesia memakai "id", kode negara Malaysia memakai "my". Nah, diubah sesuai kode negara Eropa.

Misal kode negara Perancis adalah fr, maka format nya adalah :

alamatblogAnda?gl=fr

Salin dan tempel kode di atas. Kemudian ubah alamatblogAnda menjadi alamat blog Anda sendiri dan ketik enter di kotak pencarian. Lihat hasilnya. Jika blog Anda sudah terpasang notifikasi cookie, harusnya tampilan seperti gambar di bawah ini

cara cek notifikasi cookie
Notifikasi Cookie di Blogger
Sebaliknya, jika blog Anda tidak muncul seperti gambar di atas, maka blog Anda belum terpasang notifikasi cookie. Bagi para pengguna blogger, tidak perlu khawatir karena notifikasi cookie sudah terpasang secara otomatis.

Hal ini sudah Madya cek sendiri di blog yang menggunakan domain asli atau akhiran blogspot[dot]com dan juga di blog yang menggunakan domain TLD atau akhiran [dot]com (hosting nya masih pakai blogger).

[Baca juga : Kode HTML Widget Komentar Baru Dengan Avatar]

Demikian artikel singkat mengenai "Cara Cek Notifikasi Cookie di Blogger". Semoga bermanfaat. Silahkan berkomentar jika Anda berhasil menerapkannya atau jika Anda memiliki masalah mengenai notifikasi cookie. Berharap bisa saling membantu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar